Prediksi Real Valladolid vs Villarreal di Liga Spanyol, Paco Alcacer Kembali Jadi Pilihan Unai Emery

- 12 Mei 2021, 06:38 WIB
Real Valladolid dan Villarreal akan kembali berjumpa dalam lanjutan pekan ke-36 La Liga Spanyol.
Real Valladolid dan Villarreal akan kembali berjumpa dalam lanjutan pekan ke-36 La Liga Spanyol. /REUTERS/Murad Sezer

PR INDRAMAYU - Prediksi pertandingan antara Real Valladolid melawan Villareal dalam laga lanjutan jornada ke-36 La Liga Spanyol.

Pertandingan antara Real Valladolid kontra Villareal akan berlangsung pada Jumat dini hari, 14 Mei 2021 Pukul 00.00 WIB di Estadio De La Ceramica.

Real Valladolid kini masih terseok-seok berada di papan bawah klasemen sementara La Liga di posisi ke-17 atau satu tingkat di atas zona degradasi dengan raihan 31 angka dari 35 laga yang dilakoni.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini: Kena Batunya, Mama Sarah Mulai Gelisah

Sedangkan, tim tamu Villarreal kini masih berada di peringkat ketujuh klasemen sementara dibawah Real Sociedad dan Real Betis di peringkat kelima dan keenam dengan raihan 52 angka dari 35 laga.

Dalam laga ini, tentu kedua tim akan bermain impresif demi meraih tiga poin penting.

Valladolid tentu membutuhkan kemenangan demi menjauhkan diri dari zona degradasi, sedangkan Villarreal berusaha meraih kemenangan demi menjaga asa masuk ke peringkat lima besar agar bisa lolos ke Liga Eropa musim depan.

Baca Juga: TERBARU Kode Redeem FF Free Fire Rabu 12 Mei 2021, Dapatkan Hadiah Famas Moonwalk Loot Crate

Head-to-Head Real Valladolid vs Villarreal

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Sportkeeda, dalam hal rekor pertemuan, kedua tim sama-sama kuat.

Dalam 15 laga terakhir pertemuan keduanya, Valladolid dan Villareal masing-masing meraih kemenangan sebanyak 6 kali dan sisanya berakhir dengan hasil imbang.

Baca Juga: Menu Lebaran 2021: Resep Sambal Goreng Ati Cocok Dinikmati Bersama Opor Ayam

Akan tetapi, dalam pertemuan terakhir mereka, Villarreal berhasil unggul atas Valladolid setelah menang 2-0 pada November 2020 yang lalu.

Berita Pemain

Kabar baik bagi tuan rumah, karena dua pemain andalan mereka yakni Pablo Hervias dan Javi Sanchez kemungkinan kembali merumput setelah berangsur sembuh dari cedera.

Baca Juga: Pengakuan Pelaku Pembakaran Gadis di Cianjur, Sempat Peluk Korban yang Teriak Kepanasan lalu Melarikan Diri

Namun, Raul Garcia dan Fabian Orellana masih diragukan tampil karena masih dalam masa pemulihan cedera.

Sementara dari sisi tim tamu, Villarreal dipastikan tidak akan menurunkan 5 pemainnya dalam laga ini.

Vicente Iborra, Juan Foyth dan Samuel Chukwueze tidak akan tampil dalam laga ini karena masih dibekap cedera.

Baca Juga: Operasional Penyekatan Mudik di Surakarta, Gibran Rakabuming: Bersabar Untuk Tidak Mudik Sekali Lagi

Sedangkan, Geronimo Rulli dan Mario Gaspar juga tidak akan tampil karena masih menjalani hukuman skorsing setelah menerima kartu merah saat melawan Celta Vigo pada laga sebelumnya.

Prediksi susunan pemain Real Valladolid vs Villarreal

Real Valladolid (4-4-2): Jordi Masip; Lucas Olaza, Jawad El Yamiq, Javi Sanchez, Luis Perez; Joaquin Fernandez, Roque Mesa, Oscar Plano, Fede San Emeterio; Shon Weissman, Pablo Hervías.

Baca Juga: Pelaku Pembakaran Gadis di Cianjur Berhasil Diamankan, Polisi Ungkap Kondisi Tersangka dan Motifnya

Villarreal (4-3-3): Sergio Asenjo; Alfonso Pedraza, Pau Torres, Raul Albiol, Ruben Pena; Etienne Capoue, Manu Trigueros, Dani Parejo; Gerard Moreno, Yeremi Pino, Paco Alcacer.

Prediksi Hasil Pertandingan Real Valladolid vs Villarreal

Kedua tim tentunya akan bermain menyerang dalam laga ini untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Prediksi Celta Vigo vs Getafe di Liga Spanyol, Santi Mina Ancaman Nyata Tim Tamu

Namun di atas kertas, Villarreal lebih diunggulkan meraih kemenangan karena klub yang berjuluk The Yellow Submarine tersebut memiliki pemain yang cukup mumpuni untuk mengalahkan Valladolid.

Prediksi: Real Valladolid vs Villarreal: 0-2.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah