Hasil Yonex Swiss Open 2021 : Kalahkan Wakil Belanda, Rinov-Mentari Melaju ke Babak Kedua

- 3 Maret 2021, 15:00 WIB
Rinov-Mentari melaju ke babak kedua.
Rinov-Mentari melaju ke babak kedua. /instagram.com/@badminton.ina

PR INDRAMAYU – Hasil positif diraih oleh satu wakil  ganda campuran asal Indonesia yakni Rinov/Mentari dalam ajang Yonex Swiss Open 2021 yang digelar di court-1 Stadion Jakobshalle, Basel Swiss pada Selasa, 2 Maret 2021.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari bwf.tournamentsoftware.com, Rinov/Mentari berhasil meraih kemenangan dalam partai pertama ajang Yonex Swiss Open 2021 atas ganda campuran wakil dari Belanda yakni Ties van der Lecq/Debora Jille.

Rinov/Mentari berhasil mengalahkan wakil Belanda setelah bermain dua game langsung dengan skor 21-13, 21-15 yang berlangsung selama 27 menit.

Baca Juga: Inggris Akan Menerima 10 Juta Vaksin AstraZeneca Covid-19 dari Institut Serum India

Meskipun Rinov/Mentari meraih kemenangan dengan waktu yang singkat atas Ties van der Lecq/Debora Jille , bukan berarti mereka tidak mendapat perlawanan dari ganda campuran asal Belanda tersebut.

Terbukti sejak babak pertama dimulai, kejar-kejaran poin pun terjadi di antara kedua pemain hingga memaksa skor imbang 7-7.

Akan tetapi, Rinov/Mentari berhasil merebut interval gim babak pertama dengan skor 11-9 untuk keunggulan Rinov/Mentari.

Baca Juga: Beberkan Kondisinya Pasca Terkonfimasi Positif Covid-19, Ashanty: Jangan Sepelekan Covid-19!

Usai interval babak pertama, Rinov/Mentari semakin agresif dan terus melakukan serangan melalui smash-smash keras terhadap  Ties van der Lecq/Debora Jille.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x