Indonesia Amankan Dua Tiket Menuju Semifinal Toyota Thailand Open 2021, Ada Greysia-Apri

- 23 Januari 2021, 08:00 WIB
Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu merebut tiket final Yonex Thailand Open 2021 setelah menang rubber game atas unggulan ketiga asal Korea Selatan Lee So Hee/Shin Seung Chan dengan skor 15-21, 21-15, 21-16 di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (16/1/2021).
Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu merebut tiket final Yonex Thailand Open 2021 setelah menang rubber game atas unggulan ketiga asal Korea Selatan Lee So Hee/Shin Seung Chan dengan skor 15-21, 21-15, 21-16 di Impact Arena, Bangkok, Sabtu (16/1/2021). /ANTARA/Badmintonphoto/BWF/Erika Sawauchi

PR INDRAMAYU – Indonesia berhasil amankan dua tiket ke babak semifinal Toyota Thailand Open 2021 setelah dua wakil Indonesia berhasil mengatasi lawan-lawannya pada laga perempat final.

Laga perempat final yang digelar pada Jumat 22 Januari 2021, ada tiga wakil Indonesia yang bertanding yakni ganda putra Henda Setiawan/Mohammad Ahsan, ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja serta ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Dari tiga wakil yang bertanding pada perempat final Toyota Thailand Open, dua wakil Indonesia berhasil melaju ke babak semifinal melalui Ahsan/Hendra dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Baca Juga: TES Kepribadian Pilih Satu Telur Bisa Ungkap Karakter, Ada yang Menghindari Konflik!

Pasalnya, pada babak perempat final, ganda putra Ahsan/Hendra dan ganda putri Greysia/Apriyani berhasil menaklukkan lawannya.

Hendra/Ahsan berhasil mengalahkan pasangan dari Inggris yakni Ben Lane/Sean Vendy setelah bermain dua gim langsung.

Baca Juga: Dijodohkan Ibunya dengan Bupati, Anya Geraldine: Aku Suka sama Orang Lain Mah!

Hendra/Ahsan menang mudah atas wakil Inggris dengan skor 21-14, 21-13 yang berlangsung selama 29 menit.

Sedangkan pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan wakil dari Denmark yakni Alexandra BØje/Mette Poulsen.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x