Prediksi Genoa vs Fiorentina di Serie A 18 September 2021, La Viola Lebih Diunggulkan

18 September 2021, 06:15 WIB
Vlahovic jadi ujung tombak Fiorentina ketika bertamu ke Genoa pada 18 September 2021 dalam lanjutan Serie A, prediksi tersedia. /REUTERS/Alberto Linglia

PR INDRAMAYU – Genoa akan kedatangan Fiorentina dalam perjalanannya di Serie A pada 18 September 2021, prediksi tersedia.

Selain prediksi, akan ada juga kabar terbaru terkait pemain Genoa dan Fiorentina menjelang laga ini.

Ketahui prediksi Genoa dan Fiorentina yang akan saling berhadapan pada lanjutan Serie A.

Baca Juga: Prediksi Rayo Vallecano vs Getafe di La Liga Sabtu 18 September 2021, Dilengkapi Susunan Pemain

Il Grifone dan La Viola datang ke laga ini dengan performa yang sedang menanjak.

Anak asuh Davide Ballardini baru saja mendapatkan kemenangan perdana di liga domestik.

Hal tersebut ketika bertemu Cagliari yang berakhir dengan skor 2-3.

Baca Juga: Link Nonton Liga Inggris dari 18 Hingga 19 September 2021, Ada Pertandingan Tottenham vs Chelsea

Genoa bahkan tertinggal dengan defisit dua gol pada laga ini sebelum membalikkan keadaan.

Mohamed Salim Fares menjadi aktor utama setelah mencetak dua gol dengan waktu kurang dari sepuluh menit.

Kemenangan tersebut membuat Il Grifone berada di posisi ke-13 dengan tiga poin.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Massal di Kota Surabaya Sabtu 18 September 2021, Tersedia Kuota 1.500

Hal yang sama tak beda jauh dari kubu Fiorentina karena pada laga terakhir juga memetik kemenangan.

Jose Callejon dan kolega telah menang dua dari tiga laga yang dijalani di Serie A yang salah satunya ketika berhadapan Atalanta.

Dusan Vlahovic menjadi kunci setelah mengeksekusi dua penalti Fiorentina dan menghasilkan gol.

Baca Juga: Prediksi Ajax vs Cambuur di Liga Belanda Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Kini anak asuh Vincenzo Italiano menghuni posisi ke-8 klasemen sementara Serie A.

Head-to-Head

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari sportskeeda.com, Fiorentina memiliki catatan yang cukup bagus jika bertemu Genoa.

Terbukti La Viola telah mengklaim sepuluh kemenangan dari 30 laga yang dijalani ketika berhadapan dengan Il Grifone.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu 18 September 2021: Leo, Aquarius, dan Pisces

Sementara tuan rumah meraih lima kemenangan dan sisanya berakhir imbang.

Berita Pemain

Felipe Caicedo yang baru hengkang ke Genoa dari Lazio masih belum dapat tampil akibat cedera.

Hal yang sama juga terjadi pada Francesco Cassata yang terganggu kebugarannya.

Baca Juga: Prediksi Bayern Munchen vs VFL Bochum di Bundesliga Jerman 18 September 2021 Dilengkapi Susunan Pemain

Sementara Fiorentina hanya akan membiarkan Lorenzo Venuti tidak masuk lapangan karena cedera.

Prediksi Line Up

Genoa (3-5-2): Salvatore Sirigu; Domenico Criscito, Nikola Maksimovic, Davide Biraschi; Andrea Cambiaso, Stefano Sabelli, Nicolo Rovella, Abdoulaye Toure, Stefano Sturaro; Mattia Destro, Goran Pandev.

Fiorentina (4-3-3): Pietro Terracciano; Cristiano Biraghi, Igor Julio, Nikola Milenkovic, Alvaro Odriozola; Lucas Torreira, Alfred Duncan, Giacomo Bonaventura; Riccardo Sottil, Jose Callejon, Dusan Vlahovic.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Bandung Besok Sabtu 18 September 2021, Tersedia Dosis 2 Vaksin Sinovac untuk Umum

Prediksi Hasil

Fiorentina sejauh ini menjadi tim kejutan dan mampu membuat Atalanta bertekuk lutut.

Sementara Genoa masih dengan masalahnya sejak setahun terakhir tetapi telah menunjukkan peningkatan performa.

La Viola merupakan tim yang lebih baik dan diprediksi mendapatkan tiga poin.

Prediksi: Genoa 1-2 Fiorentina.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler