Prediksi Young Boys vs Man Utd di Liga Champions UEFA, Ajang Pembuktian Ketajaman Ronaldo

13 September 2021, 14:48 WIB
Young Boys harus waspada adanya Ronaldo di lini depan Man Utd pada 14 September 2021 dalam ajang Liga Champions UEFA, berikut prediksi lengkapnya. /Reuters/Phil Noble/REUTERS

PR INDRAMAYU – Ronaldo akan kembali membuktikan ketajamannya saat Man Utd akan menghadapi Young Boys dalam babak penyisihan grup Liga Champions UEFA. Prediksi laga tersedia.

Selasa, 14 September 2021 pukul 23.45 WIB akan menjadi kick off babak pertama Young Boys melawan Man Utd dalam babak penyisihan grup Liga Champions UEFA. Ketahui juga rekor head-to-head kedua tim.

Prediksi Young Boys vs Man Utd

Baca Juga: Prediksi Young Boys vs Man Utd di Liga Champions UEFA, Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Pada babak penyisihan grup Liga Champions UEFA ini, Young Boys dan Man Utd tergabung di grup G bersama Lille dan Wolfsburg.

Kedua tim sejauh ini sama-sama tampil cukup baik di kompetisi liga domestik.

Terakhir kali, tuan rumah Young Boys berhasil memetik poin penuh kala melawan FC Zurich dalam lanjutan Liga Super Swiss.

Baca Juga: Trailer Hawkeye Rilis Besok 14 September 2021, Ini Kata Pemeran Marvel

Dalam laga itu, Young Boys berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas FC Zurich.

Hasil tersebut, kian memantapkan posisi Young Boys di puncak klasemen Liga Super Swiss.

Sementara, The Red Devils Man Utd juga berhasil memetik poin penuh usai mengalahkan Newcastle 4-1 dalam lanjutan pekan ke-4 Liga Premier Inggris.

Baca Juga: Link Nonton Descendants of The Sun Episode 6 di NET TV: Yoo Si Jin Ditolak hingga Gempa Bumi Melanda Urk

Kemenangan telak Setan Merah tersebut tidak lepas dari peran striker andalan mereka yakni Cristiano Ronaldo.

Dalam debut keduanya bersama Setan Merah itu, Cristiano Ronaldo membuahkan hasil yang manis setelah dirinya membantu Man Utd meraih kemenangan usai dirinya mencetak 2 gol ke gawang The Magpies.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Sportmole.co.uk, Man Utd memiliki rekor yang cukup baik sepanjang pertemuannya dengan Young Boys di kasta pertama kompetisi Eropa tersebut.

Baca Juga: BTS hingga Justin Bieber, Berikut Daftar Lengkap Pemenang MTV VMAs 2021

Sejauh ini, Setan Merah telah bentrok sebanyak 2 kali dengan Young Boys di ajang Liga Champions UEFA yang berlangsung pada musim 2018/2019.

Dalam 2 pertemuannya tersebut, Man Utd berhasil menyapu bersih kemenangan atas Young Boys dengan agregat skor 3-0.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Sportkeeda.com, dalam laga ini, Young Boys tidak akan diperkuat oleh 3 pemain andalannya yakni Jean-Pierre Nsame, Fabian Lustenberger dan Joel Monteiro karena masih dalam pemulihan cedera.

Baca Juga: Link Nonton Lovers of The Red Sky Episode 5 Rilis 13 September 2021, Kim Yoo Jung Ikuti Kompetisi Melukis

Sementara, The Red Devils juga dilaporkan tidak akan diperkuat oleh 3 pemain kuncinya di laga ini yakni Marcus Rashford, Alex Telles dan Amad Diallo karena sedang dalam proses pemulihan cedera.

Prediksi Susunan Pemain Young Boys vs Man Utd

Young Boys (4-4-2): David von Ballmoos, Silvan Hefti, Sandro Lauper, Mohamed Ali Camara, Ulisses Garcia, Christian Fassnacht, Christopher Martins Pereira, Michel Aebischer, Moumi Ngamaleu, Meschak Elia, Jordan Siebatcheu

Man Utd (4-2-3-1): David de Gea, Diogo Dalot, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw, Donny van de Beek, Fred, Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Jesse Lingard, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Kabupaten Banyumas di Purwokerto Utara Selasa, 14 September 2021, Jenis Sinovac

Prediksi Pertandingan Young Boys vs Man Utd

Secara kualitas pemain, tim tamu tentu jauh lebih unggul dibandingkan tuan rumah.

Terlebih dalam laga ini, Cristiano Ronaldo yang terkenal dengan ketajamannya dalam mencetak gol akan kembali jadi tumpuan lini depan Setan Merah.

Oleh karena itu, Man Utd akan diunggulkan meraih kemenangan di laga ini.

Prediksi skor akhir Young Boys vs Man Utd : 0-2.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportskeeda Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler