Profil Mohammed B.A Rashid, Pemain Baru Persib Bandung Asal Palestina

17 Juni 2021, 15:06 WIB
Berikut ini merupakan profil Mohammed B.A Rashid, gelandang bertahan Persib Bandung asal Palestina yang diikat kontrak selama satu tahun. /Twitter.com/@persib

PR INDRAMAYU - Persib Bandung resmi mengumumkan pemain asing baru asal Palestina bernama Mohammed B.A Rashid.

Mohammed B.A Rashid akan mengisi satu slot pemain asing asal benua Asia.

Pelatih Robert Alberts sebelumnya telah memantau Mohammed B.A Rashid di sepanjang 2021 sampai akhirnya memilih Rashid untuk bergabung ke timnya.

Kesepakatan kontrak kerja sama dengan pemain asal Palestina tersebut berdurasi selama satu tahun ke depan.

Baca Juga: Prediksi Brazil vs Peru di Copa America 2021, Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Profil Mohammed B.A Rashid

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman resmi Persib Bandung, Mohammed B.A Rashid merupakan pria kelahiran Ram Allah 3 Juli 1994, saat ini sudah memasuki usia 26 tahun.

Mohammed B.A Rashid pun memiliki postur tubuh yang tinggi yaitu 183 cm.

Pemain asal Palestina ini didatangkan Maung Bandung dari klub sepak bola asal Arab Saudi Al Jeel dengan status bebas transfer.

Baca Juga: Persib Bandung Resmi Rekrut Pemain Asal Palestina Mohammed B.A Rashid

Karena, kontrak Mohammed B.A Rashid bersama Klub Arab Saudi tersebut telah berakhir pada 6 Juni 2021.

Mohammed B.A Rashid juga merupakan pemain Tim Nasional Palestina.

Sebelum membela Al Jeel musim 2020, Mohammed B.A Rashid memperkuat klub asal Palestina yang bernama Al-Quds Hilal.

Mohammed B.A Rashid terikat kontrak dengan Al-Quds Hilal selama satu musim dari tahun 2019 hingga tahun 2020.

Baca Juga: Prediksi Argentina vs Uruguay di Grup B Copa America 2021, Kekuatan Magis Messi Diharapkan Jadi Pembeda Laga

Adapun kali terakhir penampilannya bersama Palestina adalah pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Saat ini, Mohammed B.A Rashid dilaporkan sedang dalam proses menyelesaikan dokumennya untuk keberangkatan menuju Bandung.

Diperkirakan pada akhir Juni, Rashid akan bergabung latihan dengan skuad Pangeran Biru di bawah asuhan pelatih Robert Alberts.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Persib Bandung

Tags

Terkini

Terpopuler