Mengenal 5 Destinasi Wisata Indonesia yang Wajib Dikunjungi

- 24 November 2022, 13:19 WIB
Candi Borobudur merupakan satu dari lima destinasi wisata Indonesia yang wajib dikunjungi.
Candi Borobudur merupakan satu dari lima destinasi wisata Indonesia yang wajib dikunjungi. /ANIS EFIZUDIN/ANTARA FOTO

INDRAMAYUHITS – Indonesia terkenal sebagai negara dengan beragam destinasi wisata. Besarnya wilayah yang ada di Indonesia memberikan para wisatawan pilihan untuk berwisata. Tak hanya bagi wisatawan lokal, wisatawan mancanegara juga banyak yang mengunjungi Indonesia dengan tujuan untuk berwisata. Indonesia dianggap sebagai salah satu tujuan wisata yang lengkap, mulai dari wisata alam, wisata kuliner, dan wisata budaya.

Daya tarik Indonesia yang memiliki kebudayaan beragam menjadi nilai utama yang dicari oleh para wisatawan, tak hanya itu, biaya hidup yang murah juga sering menjadi alasan utamanya. Wisatawan mancanegara merasa senang jika mengunjungi Indonesia karena harga-harga dianggap murah namun worth it.

Besarnya potensi wisata di Indonesia menjadikan sektor pariwisata menjadi sektor yang menguntungkan bagi bisnis. Keindahan alam Indonesia yang begitu banyak, memberikan banyak peluang untuk berbisnis tour and travel. Jasa travelling ini akan menawarkan banyak layanan, mulai dari layanan antar jemput, tour keliling destinasi wisata pilihan, hingga belanja oleh-oleh.

Sebelum Anda dan keluarga merencanakan untuk pergi berwisata ke destinasi-destinasi unggulan Indonesia, Anda bisa menentukannya dengan mengetahui lebih banyak tentang destinasi tersebut. Mana saja destinasi top Indonesia yang layak dikunjungi?.

1. Labuan Bajo

Labuan Bajo menjadi pintu gerbang ke Pulau Komodo, sebuah kota pesisir yang terletak di ujung barat Flores di wilayah Nusa Tenggara timur Indonesia. Dulunya merupakan desa nelayan, namun kini Labuan Bajo dengan cepat menjadi pusat pariwisata yang ada di urutan teratas. Komodo yang saat ini sangat langka, hanya bisa Anda temukan di Pulau Komodo, Rinca dan Padar. Kepulauan Kanawa dan Seraya, yang terletak di dekat Labuan Bajo, menawarkan perairan jernih yang sangat indah bagi para penyelam atau perenang snorkel.

Meski terkenal dengan keunikan wisata komodo di Taman Nasional Komodo dan Pink Beach, rekomendasi wisata indah lainnya adalah menyaksikan sunset di Bukit Sylvia karena kawasan ini terkenal dengan istilah seribu sunset, trekking Padar dan Kepulauan Kanawa, pengalaman bawah laut penuh pesona di beberapa titik penyelaman seperti; Batu Bolong, Castle Rock dan Manta Point. Di Pulau Kalong ribuan kelelawar rubah terbang muncul di malam hari, menciptakan tampilan alam yang menakjubkan.

Selain keindahan alam, Labuan Bajo memiliki produk khas seperti tenun, kopi, dan masih banyak lagi. Sehingga wisatawan yang berkunjung ke Labuan Bajo tidak hanya menikmati keindahan alam, tetapi juga bisa berbelanja hasil kreasi warga setempat san menikmati budaya yang ada.

2. Mandalika

Mandalika menjadi destinasi wisata yang saat ini menjadi wishlist para wisatawan. Dikenal sebagai “Bali yang Belum Terjamah”, dataran tinggi Lombok ditutupi oleh hutan yang rimbun dan hijau. Taman Nasional Gunung Rinjani menawarkan trek petualangan alam bagi pejalan kaki yang tertarik dengan udara pegunungan yang segar dan pemandangan pegunungan yang menyegarkan mata. Sebuah danau kawah yang luas yang disebut Segara Anak Toba, menawarkan pemandangan yang menakjubkan dan air tawar yang hangat karena pemanasan vulkanik.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x