Jelang Perayaan Natal, Ribuan Personil Gabungan Polda Metro Jaya Amankan Gereja-Gereja

24 Desember 2021, 18:10 WIB
Ilustrasi Pengamanan Natal /Indra/ragamindonesia.com/Dok.istimewa

INDRAMAYUHITS - Jelang perayaan Natal besok Sabtu 25 Desember 2021, Polda Metro Jaya menerjunkan petugas gabungan untuk melakukan pengamanan ketat di sejumlah gereja yang ada di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Ada Sebanyak 1.760 gereja di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang akan dijaga ketat petugas gabungan saat perayaan Natal.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyampaikan, ada 8000 personel gabungan yang dikerahkan untuk melakukan pengamanan di sejumlah gereja.

"Gereja yang diamankan 1.670 saat Natal oleh Polda Metro Jaya," ujar Zulpan kepada wartawan, Jumat, 24 Desember 2021. Dikutip IndramayuHits dari Pikiran Rakyat.com

Zulpan menjelaskan, pengamanan tersebut sudah dilaksanakan sejak tanggal 23 Desember hingga 2 Januari 2021 kedepan.

Ia tak menjelaskan apakah ada atau tidak gereja-gereja yang menjadi prioritas untuk diamankan selama perayaan Natal tersebut.

Namun dia menuturkan bahwa pengamanan gereja-gereja itu dilakukan sesuai dengan Inmendagri Nomor 66 Tahun 2021 terkait Penerapan PPKM.

"Sesuai daerah penanganan Covid19 bahwa Pemprov DKI dalam rapat koordinasi untuk kapasitas gereja adalah 50 persen. kemudian untuk pengamanan gereja tentu ada sterlisasi oleh Polri dan TNI, dan Satpol PP," katanya.

Sejauh ini berdasarkan hasil pemantauan terhadap pengamanan gereja-gereja yang dilakukan penjagaan masih aman.

"Laporan yang saya terima itu tak ada kejadian menonjol kami harap aman-aman saja. Jadi belum ada," katanya.

"Hari ini semua pimpinan polisi baik Kapolres dan turun ke wilayah masing-masing dan pejabat-pejabat Polda turun ke wilayah-wilayah sebagai Pamatwil atau perwira pengamat wilayah amankan dan bantu pengamanan," tuturnya menambahkan.

Berikut rincian data gereja-gereja yang diamankan di wilayah hukum Polda Metro Jaya:

Jakarta Pusat, 170 gereja
Jakarta Utara, 250 gereja
Jakarta Barat, 186 gereja
Jakarta Selatan, 126 gereja
Jakarta Timur, 149 gereja
Tangerang, 119 gereja
Kota Bekasi 367 gereja
Kabupaten Bekasi, 82 gereja
Depok, 143 gereja
Tangerang Selatan, 131 gereja. ***

Editor: Abdul Barih

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler