Anak Amien Rais 'Gelut' dengan Pimpinan KPK di Pesawat, Sempat Ditegur 3 Kali Tapi Malah Marah-marah

- 14 Agustus 2020, 06:30 WIB
Ahmad Mumtaz Rais.
Ahmad Mumtaz Rais. /

PR INDRAMAYU - Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Ahmad Mumtaz Rais, yang juga merupakan anak dari Amin Rais dikabarkan berserteru dengan Wakil Ketua KPK, Pamolango Nawawi. 

Perseteruan yang berujung hingga ke polisi itu dikabarkan berlangsung di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

RRI melaporkan, insiden tersebut terjadi tepatnya di dalam pesawat Garuda Indonesia penerbangan GA 643 rute Gorontalo - Makassar - Jakarta pada Rabu 12 Agustus 2020.

Baca Juga: Logo HUT ke-75 RI Disebut Menyerupai Lambang Salib, Aa Gym: Sangat Bisa Dimaklumi karena Memang Gitu

Adapun pemicu perseteruannya itu sendiri bermula saat salah satu penumpang di kelas bisnis dengan nomor kursi 06 A atas nama Ahmad Mumtaz Rais yang diketahui anggota DPR RI dari Fraksi PAN kedapatan menggunakan handphone.

Saat itu, ia tengah asik menelpon di dalam kabin pesawat. 

Tak hanya itu, anak dari mantan Ketua MPR RI itu juga semakin lama semakin keras menelponnya, tepat ketika pesawat tengah boarding dari Gorontalo dan ketika pesawat tengah melakuan refueling sewaktu transit di Makassar. 

Baca Juga: Seorang Wanita Jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Ngibrit Pakai Motor Vario Hitam

Sejalan dengan aturan keamanan dan keselamatan penerbangan, Ahmad Mumtaz Rais ditegur dua kali oleh petugas kabin pesawat.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x