Usai Pengumuman Gelombang 12, Pemerintah akan Buka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 13

- 2 Maret 2021, 21:30 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja.
Ilustrasi Kartu Prakerja. /Dok. Prakerja.go.id

PR INDRAMAYU – Pendaftaran kartu prakerja gelombang 12 sudah ditutup sejak 26 Februari 2021.

Peserta yang lolos akan menerima pemberitahuan melalui SMS atau dari dashboard akun masing-masing.

Setelah sukses membuka penerimaan peserta prakerja gelombang 12, pihak pelaksana berencana untuk segera membuka gelombang berikutnya.

Baca Juga: Hapus Program Santunan Uang untuk Korban Meninggal Covid-19, Kemensos RI Risma Ungkap Alasan Sebenarnya

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara, Kepala Komunikasi Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu secara langsung mengungkapkan jika gelombang 13 akan segera dibuka.

“Kami sedang mempersiapkan pengumuman hasil seleksi Gelombang 12, setelah itu kami akan buka Gelombang 13,” ucap Louisa Tuhatu pada Selasa, 2 Maret 2021 sebagaimana dilansir oleh PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara.

Louisa Tuhatu juga menjelaskan jika kuota peserta yang diterima sama banyaknya dengan jumlah peserta pada gelombang 12.

Baca Juga: Tak Cukup Dicabut, Roy Suryo Sarankan Jokowi Pecat Pengusul Perpres Miras

“Rencananya kuota (peserta) gelombang 13 akan sama dengan gelombang 12 yaitu 600.000,” jelas Louisa Tuhatu.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x