Meski Dikartu Merah, Kemenangan Barcelona atas Atletico Madrid Dinilai Xavi Hernandez Sebagai Performa Terbaik

- 18 Maret 2024, 23:49 WIB
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez.
Pelatih Barcelona Xavi Hernandez. /

IndramayuHits.com – Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez mengaku sangat puas bisa mengalahkan Atletico Madrid di LaLiga pada 17 Maret 2024 kemarin.

Bahkan, di mata Xavi Hernandez laga melawan Atletico Madrid adalah penampilan terbaik timnya musim ini.

Untuk diketahui, Barca memenangkan pertandingan 3-0 berkat gol Joao Felix, Robert Lewandowski dan Fermine Lopez saat Blaugrana naik ke posisi kedua dalam tabel poin, melewati Girona.

Baca Juga: SIAL! Nottingham Forest Kena Sanksi Pengurangan Poin dari Operator Premier League, Apa Penyebabnya?

Berbicara setelah pertandingan, Xavi mengatakan ini adalah pertandingan ideal untuk metodologi dan filosofi mereka.

Bos Barca itu pun merasa timnya sedang dalam performa terbaik musim 2023-2024 ini. “Itu adalah pertandingan yang ideal untuk metodologi dan filosofi kami,” ujar Xavi.

Dikatakan, permainan Barcelona berjalan dengan sempurna dan pertahanannya memastikan mereka tidak pernah menciptakan banyak peluang bagi lawan.

Baca Juga: SEMINGGU Lagi Ditutup, PT Jawa Satu Power di Karawang Buka Lowongan Kerja untuk Operator, Cek Persyaratannya!

“Itu adalah salah satu penampilan terbaik musim ini, jika bukan yang terbaik. Ini adalah waktu untuk bermimpi. Kami berada dalam performa terbaik kami musim ini. Ini adalah DNA Barca kami yang terbaik,” sambungnya.

Namun sayang, dalam lagaitu Xavi diusir keluar lapangan pada babak pertama namun bos Barca itu merasa hal itu tidak diperlukan dan tidak adil.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x