Sukses Dengan Musim Perdananya, One Piece Season Dua Akan Segera Mulai Proses Suting, Ini Kata Sanji !

- 7 Februari 2024, 10:16 WIB
Sukses Dengan Musim Perdananya, One Piece Season Dua Akan Segera Mulai Proses Suting, Ini Kata Sanji !
Sukses Dengan Musim Perdananya, One Piece Season Dua Akan Segera Mulai Proses Suting, Ini Kata Sanji ! /screenshot dari one piece eps going merry /

IndramayuHits.com - Setelah sukses dengan season satu, One Piece season 2 akan segera memulai proses suting yang nantinya akan tayang di platform Netflix.

Netflix dan Eiichiro Oda kemudian memberikan informasi mengenai live action One Piece season 2. 

Salah satu bintang mereka kemudian memberikan petunjuk jika shooting One Piece season 2 segera dimulai pasca demonstrasi besar-besaran di Hollywood yang sudah selesai.

Dalam wawancaranya dengan Digital Spy, Taz Skylar, pemeran dari Sanji dalam series One Piece, memberikan petunjuk jika tanggal untuk proses shooting live action One Piece season 2 sudah ditentukan. 

“Aku tahu mereka mulai kembali mengerjakan proyek ini. Aku tahu kami punya tanggal mengenai kapaan kami akan kembali ke Afrika Selatan, yang mana tidak akan terlalu lama dari sekarang,” ungkapnya.

Baca Juga: Film Hopeless Gagal Masuk Box Office Meski Bertabur Bintang Korea Seperti Song Joong Ki dan Kang Dong Won

Dari apa yang diketahui sejauh ini, sepertinya para tim produksi seriesnya sudah memiliki semangat baru untuk segera memulai proses shooting. 

Mereka juga nampak sangat bersemangat untuk musim terbaru ini. Di sisi lain, banyak yang menduga jika season baru dari series One Piece ini juga tidak akan kalah dahsyatnya dari season sebelumnya. 

Apalagi, jika berkaca pada alur cerita manganya atau animenya maka akan banyak hal menarik dan luar biasa yang akan disuguhkan di musim selanjutnya tersebut.

Sejauh ini, memang belum ada informasi detil mengenai musim terbaru One Piece termasuk para cast dan plotnya. 

Baca Juga: Film Misteri Korea Exhuma Paling Ditunggu, Sederet Bintang Adu Akting, Cek Tanggal Tayang dan Trailernya!

Namun, kemungkinan, musim kedua nanti para fans akan mulai banyak melihat berbagai tempat-tempat yang eksotis yang ada di Grand Line. Contohnya adalah Alabasta, Little Garden, Drum Island, dan berbagai hal lainnya.

Selain berbabagai tempat baru, yang jelas kita juga akan melihat berbagai karakter baru yang ada di musim kedua ini. 

Contohnya adalah Chopper yang sudah sejak awal diberikan petunjuk mengenai kemunculannya. 

Chopper menjadi salah satu hal yang membuat para fans tidak sabar untuk segera menyakssikan musim kedua seriesnya. Dan tentunya kemunculan sosok Nico Robin yang akan membuat petualangan kelompok Topi Jerami semakin berwarna.

Baca Juga: Pemain Indonesia Justin Hubner Jadi Starter di Wolves U-21 Dalam Kemenangan di Laga Premier League Cup

Selain itu, Skylar juga memberikan petunjuk sedikit tentang apa yang bisa penggemar harapkan dari musim kedua serial live action One Piece.

Aktor berusia 28 tahun itu mengatakan kisah yang akan dibawakan di musim kedua "sangat keren"

"Saya suka bagaimana mereka mengadaptasinya. Saya suka apa yang mereka lakukan dengan karakter kami masing-masing," ujar Skylar.***

Editor: Aris Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x