Masih Dibutuhkan, Dua Pemain Belakang PSIS Ini Diperpanjang Kontraknya

- 1 Mei 2022, 03:48 WIB
Aldhila Ray Redondo resmi memperpanjang kontrak bersama PSIS Semarang.
Aldhila Ray Redondo resmi memperpanjang kontrak bersama PSIS Semarang. /Instagram resmi PSIS Semarang

INDRAMAYUHITS – PSIS Semarang resmi memperpanjang kontrak dua pemainnya yakni Aldhila Ray Redondo dan Taufik Hidayat.

PSIS masih membutuhkan kiprah dua pemain tersebut untuk melanjutkan perjuangan meraih gelar juara Liga 1 di musim 2022/2023 mendatang.

General Manager PSIS, Wahyoe “Liluk” Winarto mengungkapkan, baik Aldhila Ray Redondo maupun Taufik Hidayat tenaga dan kemampuannya masih dibutuhkan klub.

Baca Juga: KENANGAN PERSIB! Mohammed Rashid Cetak Brace Pertama dalam Karirnya, Tonton Momennya di Link Ini!

Perpanjangan kontrak Taufik diumumkan lebih dulu oleh manajemen PSIS Semarang. Sebelumnya, Taufik kembali memperkuat PSIS di paruh kedua BRI Liga 1 musim 2021/2022 lalu.

General Manager PSIS, Wahyoe “Liluk” Winarto mengatakan, pemain asal Demak itu masih dibutuhkan Laskar Mahesa Jenar untuk kedalaman skuat di posisi bek sayap musim depan.

“Taufik telah resmi kami perpanjang kontrak. Kehadiran Taufik mampu untuk menambah kedalaman skuat di posisi bek sayap,” kata Liluk dilansir Indramayu Hits dari laman PSIS.

Baca Juga: Pendukung Persija Harap Bersabar, Pelatih Thomas Doll Belum Bisa Datang ke Jakarta

Dalam pandangannya, Taufik juga memiliki nilai plus tersendiri yakni bisa bermain di beberapa posisi seperti bek sayap kanan dan kiri.

“Taufik ini kan multi posisi. Bisa bek sayap kanan atau pun kiri sehingga nantinya bisa banyak pilihan bagi pelatih untuk posisi tersebut. Selamat berjuang lagi Fik,” tutup Liluk.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: PSIS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x