Jadwal Vaksin Covid-19 di Indramayu 31 Agustus Hingga 4 September 2021, Jenis Sinovac dan AstraZeneca

- 31 Agustus 2021, 08:15 WIB
Simak inilah jadwal vaksin Covid-19 di Indramayu hari ini hingga 4 September 2021 nanti, tersedia jenis Sinovac dan AstraZeneca.
Simak inilah jadwal vaksin Covid-19 di Indramayu hari ini hingga 4 September 2021 nanti, tersedia jenis Sinovac dan AstraZeneca. /Pexels.com/ Nataliya Vaitkevich

PR INDRAMAYU – Pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Puskesmas Margadadi kembali mengeluarkan update jadwal pelaksanaan vaksinasi covid-19 dari 31 Agustus hingga 4 September 2021.

Adapun Jenis vaksin yang akan diberikan kepada calon penerima vaksin di Kabupaten Indramayu ini adalah Jenis Sinovac dan AstraZeneca.

Pemberian vaksin di Kabupaten Indramayu ini terbuka untuk masyarakat umum dan pelajar atau siswa.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Kabupaten Purwakarta Hari Ini 31 Agustus 2021, Tersedia Dosis 1 dan 2 Jenis Sinovac

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari unggahan akun Instagram @puskesmasmargadadi_indramayu pada Senin, 30 Agustus 2021, berikut jadwal vaksinasi covid-19 di Kabupaten Indramayu yang akan dilaksanakan pada Selasa 31 Agustus hingga 4 September 2021.

Selasa, 31 Agustus 2021

Diperuntukkan khusus untuk siswa atau pelajar dengan jenis vaksin Sinovac dengan kuota pendaftaran sebanyak 800 orang untuk pemberian dosis ke-1.

Adapun tempat pelaksanaannya yaitu di SMKN 2 Indramayu, dari pukul 8.00 WIB sampai dengan selesai.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Minggu ini Sampai 5 September 2021, Lengkap dengan Syarat untuk Perpanjangan STNK

Rabu, 1 September 2021

Diperuntukkan khusus untuk siswa atau pelajar dengan jenis vaksin Sinovac dan kuota sebanyak 1.165 orang untuk pemberian dosis ke-1.

Adapun tempat pelaksanaannya yaitu di SMKN 1 Indramayu, dari pukul 8.00 WIB sampai dengan selesai.

Baca Juga: UPDATE Covid-19 Kota Bandung Hari Ini 31 Agustus 2021, 2.079 Orang Terkonfirmasi Aktif

Kamis, 2 September 2021

Diperuntukkan untuk masyarakat umum, ibu-ibu hamil dan memiliki usia di atas 12 tahun.

Tersedia dosis ke-1 dan ke-2 dengan jenis vaksin Sinovac dan kuota pendaftaran sebanyak 220 orang.

Adapun tempat pelaksanaannya bertempat di Puskesmas Margadadi Kecamatan Indramayu yang akan dimulai pukul 8.00 WIB sampai 11.30 WIB.

Baca Juga: Prediksi Qatar vs Serbia di Laga Persahabatan Internasional Lengkap dengan Susunan Pemain

Jumat, 3 September 2021

Diperuntukkan khusus untuk siswa atau pelajar dengan jenis vaksin Sinovac dan kuota sebanyak 800 orang untuk pemberian dosis ke-1.

Adapun tempat pelaksanaannya yaitu di SMKN 2 Indramayu, dari pukul 8.00 WIB sampai dengan selesai.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 Indonesia Selasa 31 Agustus 2021, Pagi Ini Jumlah Pasien Baru Hanya 5.436 Orang

Sabtu, 4 September 2021

Diperuntukkan untuk masyarakat umum dengan sasaran usia diatas 12 tahun sampai dengan usai 59 tahun.

Jenis vaksin yang akan diberikan adalah AstraZeneca dengan pemberian dosis pertama dan tersedia kuota sebanyak 72 orang

Adapun tempat pelaksanaannya yakni bertempat di Puskesmas Margadadi Kecamatan Indramayu yang dimulai pukul 8.00 WIB sampai 11.00 WIB.

Baca Juga: PPKM Kembali Diperpanjang, Jokowi: Kita Harus Berhati-hati dalam Menyikapi Tren Perbaikan Ini

Bagi anda yang ingin mengikuti vaksinasi ini, berikut syarat-syarat yang harus dipenuhi :

1. Membawa Foto Copy KTP dan KK

2. Menyiapkan nomor HP yang aktif, hal ini dilakukan agar penerima vaksin dapat menerima pemberitahuan atau notifikasi tentang jadwal pelaksanaan vaksin dosis kedua.

3. Jangan lupa untuk sarapan terlebih dahulu sebelum menuju ke lokasi vaksinasi.

4. Membawa alat tulis sendiri seperti pulpen.

Baca Juga: PPKM Kembali Diperpanjang, Jokowi: Kita Harus Berhati-hati dalam Menyikapi Tren Perbaikan Ini

Demikian jadwal vaksinasi covid-19 di Kabupaten Indramayu yang akan dimulai pada 31 Agustus sampai 4 September 2021.

Pada saat pelaksanaan vaksinasi, anda jangan lupa untuk tetap menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker dan membawa hand sanitizer.

Hal ini dilakukan untuk menekan penyebaran kasus covid-19 yang saat ini masih terjadi di Indonesia.***

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x