1.510 Orang dalam Perawatan, Inilah Data Terbaru Covid-19 di Kabupaten Indramayu 23 Juni 2021

- 23 Juni 2021, 17:09 WIB
Ilustrasi virus Corona. Berikut ini merupakan data terbaru Covid-19 di Kabupaten Indramayu per hari ini Rabu, 23 Juni 2021 siang WIB, 1.510 orang dalam perawatan.
Ilustrasi virus Corona. Berikut ini merupakan data terbaru Covid-19 di Kabupaten Indramayu per hari ini Rabu, 23 Juni 2021 siang WIB, 1.510 orang dalam perawatan. /Pixabay/MintBlack4u

PR INDRAMAYU - Pandemi Covid-19 masih melanda Indonesia, virus Corona masih menyebar di pelbagai wilayah negeri, tak terkecuali di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Berdasarkan laporan terbaru yang dirilis Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indramayu, seperti dikutip dari Instagram @dinkes_indramayu, hingga hari ini Rabu, 23 Juni 2021 siang WIB total terkonfirmasi Covid-19 mencapai 10.147 orang.

Dengan demikian, akumulasi kasus positif Covid-19 di Kabupaten Indramayu bertambah 199 orang.

Sementara itu, pasien yang masih menjalani perawatan karena tepapar virus Corona bertambah 76 orang.

Baca Juga: Nonton Loki Episode 3 Sub Indo, Akankah Ungkap Rahasia Sebenarnya dari Lady Loki? Tayang Siang Ini!

Adapun akumulasi pasien yang masih menjalani perawatan per hari ini Rabu, 23 Juni 2021 di Kabupaten Indramayu mencapai 1.510 orang.

Per hari ini Rabu, 23 Juni 2021 siang WIB, total pasien terkonfirmasi Covid-19 yang dinyatakan sembuh dari paparan virus Corona di Kabupaten Indramayu sebanyak 8.488 kasus.

Dengan demikian angka kesembuhan tersebut per hari ini bertambah 61 orang.

Baca Juga: Terkait Vaksinasi, Ernest Prakasa Meminta Pihak Pemberi Vaksin Beri Edukasi Cara Kerja Vaksin Covid-19

Sementara itu, pasien meninggal dunia karena terpapar virus Corona bertambah 10 orang, sama seperti kemarin.

Adapun akumulasi pasien meninggal dunia karena terpapar Covid-19 per hari ini sebanyak 296 orang.

Total supek per hari ini sebanyak 7.505, 92 probabilitas, dan 24.070 kontak erat.

Baca Juga: Hengky Kurniawan Siapkan RSUD Cikalongwetan Khusus untuk Pasien Covid-19 di Kabupaten Bandung Barat

Selanjutnya, per hari ini total orang yang menjalani swab PCR sebanyak 55.393.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu mempersiapkan Gedung Asrama Haji Indramayu sebagai alternatif tempat isolasi atau ruang rawat pasien Covid-19.

Terkait dengan meningkatnya persebaran Covid-19, Pemkab Indramayu dengan sigap bergerak membenahi Gedung Asrama Haji Indramayu.

Baca Juga: Keterisian Tempat Tidur Covid-19 di Kabupaten Bandung Barat Hampir Penuh, Ini Kata Hengky Kurniawan

Bupati Indramayu Nina Agustina menuturkan bahwa pihaknya memanfaatkan gedung tersebut guna mengantisipasi bila ada lonjakan Covid-19 di Kota Mangga.

Untuk informasi terkait Covid-19 di kabupaten Indramayu, masyarakat dapat menghubungi 08111333314.

Atau masyarakat juga bisa menghubungi nomor telepon 081911019911.

Baca Juga: PT KAI Lakukan Tes Acak Antigen Covid-19 Kepada Penumpang KRL, Berikut Daftar Stasiunnya

Guna memutus mata rantai virus Corona di negeri ini, patuhi imbauan pemerintah dengan selalu menerapkan protokol kesehatan.

Gunakan selalu masker, mencuci tangan pakai sabun di air yang mengalir, menjaga jarak dengan menghindari kerumunan selama beraktivitas, serta mengurangi mobilitas.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Instagram @dinkes_indramayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x