Belum Ditemukan, Tim SAR Kembali Lakukan Upaya Pencarian Korban Tabrakan Kapal di dekat Indramayu

- 4 April 2021, 17:27 WIB
Tim SAR ketika akan berangkat menuju tempat kejadian kecelakaan tabrakan kapal nelayan KM Barokah Jaya dengan kapal TB. Pioneer.
Tim SAR ketika akan berangkat menuju tempat kejadian kecelakaan tabrakan kapal nelayan KM Barokah Jaya dengan kapal TB. Pioneer. /Tribrata News Indramayu

PR INDRAMAYU - Tim SAR kembali berupaya melakukan pencarian dengan mengerahkan sebanyak 16 orang yang terdiri dari 8 personel Ditpolairud Polda Jabar, 2 personil Basarnas Cirebon.

Selain itu, 6 orang nelayan juga diberangkatnya dengan menggunakan kapal nelayan KM Gelora Asmara ukuran GT. 30.

Mereka dikerahkan menuju ke lokasi terjadinya kecelakaan laut atau tabrakan antara kapal nelayan KM Barokah Jaya dengan kapal TB. Pioneer.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Inilah 20 Idol K-Pop Wanita yang Ulang Tahun di Bulan April

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com melalui Tribrata News Indramayu, pada Minggu 4 April 2021, mereka bertolak dari Pelabuhan Eretan Wetan Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu.

Paur Humas Polres Indramayu Ipda Agus Setiawan memaparkan terjadinya laka laut antara kapal Barokah Jaya tabrakan dengan MV. Habco (TB. Pioneer).

Laka laut itu terjadi pada Sabtu, 3 April 2021 kemarin sekitar pukul 16.45 WIB pada posisi 05 37 35 LS, 1081718 BT yang menyebabkan KM Barokah Jaya terbaik.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Ungkap Hal Paling Kamu Sukai Ketika Jatuh Cinta

Dari jumlah 32 ABK KM Barokah Jaya, sebanyak 15 orang yang berhasil dievakuasi ke kapal TB. Pioneer.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: tribratanewspolresindramayu.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x