Manchester United Gagal Menang Usai Kena Comeback Kopenhagen, Ten Hag: Wasit Merugikan Kami !

9 November 2023, 06:44 WIB
Manchester United Gagal Menang Usai Kena Comeback Kopenhagen, Ten Hag: Wasit Merugikan Kami ! /Muhammad Irfan Fadilah /

INDRAMAYUHITS - Manchester United gagal meraih kemenangan atas Kopenhagen di Liga Champions matchday keempat yang berlangsung pada Kamis, 9 November 2023, dini hari. 

Bertindak sebagai tim tamu, pasukan Erik Ten Hag unggul dia gol terlebih dahulu melalui Rasmus Højlund. 

Tapi Kopenhagen membalas dua gol tersebut lima menit sebelum jeda usai Markus Rashford kena kartu merah. 

Di babak kedua, Manchester United kembali unggul 3-2 melalui pinalti Bruno Fernandez. 

Tapi Kopenhagen membalas dengan dua gol dan menunjukkan comeback yang luar biasa 10 menit sebelum laga usai untuk membuat skor menjadi 4-3.

Hasilnya Manchester United kalah, dan harus rela berada di urutan paling terkahir dalam fase grup A. 

Pelatih Erik ten Hag merasa kekalahan ini sangat tidak wajar, manajer asal Belanda itu memberi komentar untuk wasit. 

Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Braga di Liga Champions: Preview, Berita Tim, Susunan Pemain dan Skor Akhir

Ten Hag menggambarkan penampilan United "sangat bagus" dan menyalahkan keputusan wasit atas kekalahan lainnya.

"Kami bermain sangat bagus hingga kartu merah, namun kartu merah mengubah segalanya," kata ten Hag kepada Skyspoort. 

"Kami kebobolan dua gol yang tidak boleh dihitung. Itu sangat mengecewakan. Yang pertama offside - ada pemain di depan Onana," katanya lagi. 

Ten Hag mengatakan Manchester United benar-benar sangat dirugikan wasit dalam penampilan ini. 

"Kami harus menghadapi banyak keputusan yang merugikan kami, namun begitulah yang terjadi. Saya yakin semuanya akan berubah. Musim ini masih panjang," tegasnya

Baca Juga: Ramalan Zodiak 9 November 2023: Virgo, Sagitarius dan Aquarius, Ada Kemungkinan Bagi Anda Untuk CLBK !

Pelatih asal Belanda itu menambahkan bahwa dirinya telah melihat banyak hal positif dari pertandingan ini, namun pada akhirnya mungkin kehilangan fokus. 

"Selalu sulit ketika Anda harus bermain terlalu lama dengan 10 pemain. Kami berjuang dan berlari," kata Ten Hag

"Dengan sepuluh pemain, kami mengendalikan permainan. Kami berjuang keras dan bermain sangat bagus, " tutup Ten Hag. ***

Editor: Aris Maya

Tags

Terkini

Terpopuler