Presiden UEFA Geram dengan Liga Pro Saudi yang Terus Menggoda Pemain Eropa, Yakin Bernasib Seperti China

1 September 2023, 11:08 WIB
Liga Pro Saudi. /Tangkap layar/Instagram @ligaprofesionalsaudi

INDRAMAYUHITS - Presiden UEFA Aleksander Ceferin mengecam Liga Pro Saudi yang membujuk banyak pemain di liga negara-negara Eropa untuk bergabung.

Untuk diketahui Saudi Pro League (SPL) telah mendatangkan beberapa pemain top Eropa, termasuk pemain seperti Ronaldo, Neymar, Karim Benzema dan N'Golo Kante.

Dengan nada kasar, dia mengatakan bahwa pemain top seperti penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe dan striker Manchester City, Erling Haaland tidak akan bermimpi bermain di Arab Saudi.

Baca Juga: Undian Liga Champions 2023-2024, Manchester United Satu Grup Bareng Munchen, PSG-AC Milan di Grup Neraka

Berbicara kepada media Prancis L'Equipe, Ceferin mengatakan dia tidak melihat Liga Pro Saudi sebagai ancaman, sebaliknya ia membandingkannya dengan Liga Super Tiongkok.

“Ini bukan ancaman, kami melihat pendekatan serupa di Tiongkok. Mereka membeli pemain di akhir kariernya dengan menawarkan banyak uang. Sepak bola Tiongkok tidak berkembang dan tidak lolos ke Piala Dunia setelahnya,” kata Ceferin.

Dia menyampaikan, para pemain yang pindah ke Arab Saudi berada di akhir karir atau tidak cukup ambisius untuk bermain di kompetisi papan atas.

Baca Juga: Prediksi Al Ittihad vs Al Hilal di Liga Arab Saudi: Duel Sengit Tim Bertabur Bintang, Siapa Menang?

“Itu bukanlah cara yang tepat untuk melakukannya. Mereka seharusnya bekerja pada pengembangan pemain dan pelatih, tapi itu bukan masalah saya. Ada pemain di akhir karir mereka dan ada pula yang tidak cukup ambisius untuk bercita-cita ke kompetisi teratas,” tambah Ceferin.

Ceferin mengatakan sejauh yang dia tahu, Mbappe dan Haaland tidak bermimpi bermain di Arab Saudi.

SPL telah menyaksikan masuknya talenta-talenta papan atas menyusul kepindahan pemenang Ballon d'Or lima kali Cristiano Ronaldo ke Al-Nassr musim lalu.

Baca Juga: Prediksi Brentford vs Bournemouth di Liga Inggris: The Bees Lebih Dijagokan !

“Sejauh yang saya tahu, Mbappe dan Haaland tidak memimpikan Arab Saudi. Saya tidak percaya pemain terbaik yang berada di puncak kariernya akan pergi ke Arab Saudi,” kata Ceferin.

Berbicara tentang kemungkinan klub SPL bermain di kompetisi Eropa seperti Liga Champions UEFA, Ceferin menegaskan hanya klub Eropa yang bisa bermain di Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi.

“Hanya klub-klub Eropa yang bisa berpartisipasi di Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi. Hanya federasi Eropa yang bisa mengajukan [untuk menjadi tuan rumah] final, bahkan klub sekalipun. Kami harus mengubah semua peraturan kami, dan kami tidak menginginkan hal itu,” kata Ceferin.

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Nottingham Forest di Liga Inggris: The Blues Diramal Sangat Mulus Untuk Menang

Saat ini, Al-Ettihad yang dilatih mantan kapten Liverpool Steven Gerrard memimpin Liga Pro Saudi dengan empat kemenangan dalam empat pertandingan pembuka musim ini. ***

Editor: Kalil Sadewo

Tags

Terkini

Terpopuler