Update Covid-19 di Indramayu 29 Agustus 2021, Kasus Terkonfirmasi Tembus 17 Ribu

29 Agustus 2021, 20:59 WIB
Ilustrasi Covid-19. Kasus terkonfirmasi tembus 17 ribu, berikut data terbaru Covid-19 di wilayah Indramayu pada 29 Agustus 2021. /Pexels/Edward Jenner

PR INDRAMAYU – Angka kasus Covid-19 di Kabupetan Indramayu tembus ke angka 17.001 pada hari Minggu, 29 Agustus 2021.

Sementara angka penurunan pasien Covid-19 di Kabupaten Indramayu pun terlihat setiap harinya.

Hal ini telah diumumkan oleh pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @dinkes_indramayu, simak selengkapnya data kasus Covid-19 terbaru berikut ini.

Baca Juga: Siapa Shang-Chi? Mari Berkenalan dengan Pahlawan Baru dari Marvel Cinematic Universe

Jumlah peningkatan kasus Covid-19 semakin menurun, hari Minggu 29, Agustus 2021 hanya terdapat peningkatan sebanyak 7 orang.

Kabar baiknya lagi, angka pasien Covid-19 yang dalam perawatan medis pun kembali menurun sebanyak 49 orang.

Totalnya menjadi 745 pasien Covid-19 yang masih dalam perawatan medis.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP Musim 2021 di GP Inggris, Fabio Quartararo Taklukan Sirkuit Silverstone

Selain itu, angka kesembuhan pun meningkat sebanyak 55 orang.

Dibandingkan hari kemarin, peningkatan angka kesembuhan bisa sebanyak 61 orang.

Namun, perlu diketahui bahwa angka kesembuhan di Kabupaten Indramayu kian bertambah setiap harinya.

Baca Juga: Kondangan Bareng Rossa, Sebutan Ivan Gunawan untuk Sang Mantan Jadi Sorotan Netizen

Adapun angka pasien Covid-19 pun kembali bertambah 1 orang.

Jumlahnya kini ada sebanyak 755 orang meninggal disebabkan oleh virus Covid-19.

Selain itu, total suspek pun kembali bertambah menjadi 9.998 orang.

Baca Juga: Lirik Every Summertime, Lagu NIKI yang Jadi Pengisi di Film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings

Sementara hari kemarin ada sebanyak 9.992 orang.

Total probable pun masih di angka 153, sedangkan total kontak erat ada sebanyak 29.494.

Terdapat juga sebanyak 66.172 orang telah menjalani tes Swab PCR.

Kendati demikian, segera lakukan vaksinasi bagi yang belum, agar Indonesia dapat secepatnya mencapai herd immunity.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Tags

Terkini

Terpopuler