HARI TERAKHIR! Masa Sanggah Seleksi Administrasi CPNS 2021, Cukup Lakukan 4 Langkah Mudah Ini!

6 Agustus 2021, 09:05 WIB
Jangan terlewat hari terakhir penutupan pengajuan masa sanggah CPNS 2021. /Instagram.com/@bknofficialgoid/

PR INDRAMAYU - Pengajuan Masa Sanggah seleksi administrasi CPNS 2021 sebentar lagi akan berakhir pastikan kamu telah mengajukannya.

Bagi kamu yang belum tenang masih ada kesempatan untuk mengajukan Masa Sanggah hasil seleksi administrasi CPNS 2021.

Berikut ini terdapat 4 langkah mudah untuk melakukan Masa Sanggah Administrasi CPNS 2021.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @bkngoidofficial, berikut ini terdapat beberapa langkah untuk mengajukan Masa Sanggah CPNS 2021.

Baca Juga: Prediksi Man Utd vs Everton di Laga Persahabatan Lengkap dengan Head to Head dan Susunan Pemain

Akan tetapi sebelumnya kamu harus mengetahui beberapa hal berikut ini sebelum kamu mengajukan Masa Sanggah CPNS 2021.

1. Masa Sanggah adalah waktu untuk menyampaikan sanggahan terkait hasil pengumuman, bukan untuk membenarkan kesalahan pelamar

2. Berkas data yang akan dijadikan sumber data adalah adalah berkas yang kamu unggah sebelumnya

3. Alasan pengajuan sanggahan haruslah benar, tidak mengada-ngada, dan realistis sesuai dengan data yang kamu ajukan, karena kamu bisa melihat data tersebut

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Jumat 6 Agustus 2021, Ada 2 Titik Lokasi

Jika kamu sudah memahaminya, berikut ini adalah 4 langkah mudah mengajukan Masa Sanggah CPNS 2021 yang akan berakhir hari ini, Jumat, 6 Agustus 2021:

1. Loginlah ke laman https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login menggunakan NIK dan password milikmu

2. Jika pelamar tidak lolos akan ada tulisan “Mohon Maaf. Anda tidak lulus tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar”, jika ingin mengajukan sanggahan tekan tombol “Ajukan Sanggah”.

3. Pelamar sebelumnya akan mengetahui berkas atau persyaratan apa yang membuat dirinya dinyatakan tidak lolos oleh penyelenggara.

Baca Juga: 5 Klub yang Bisa Jadi Tempat Berlabuh Lionel Messi Usai Tak Diperpanjang Barcelona, The Citizen Salah Satunya

Ada kolom Isi sanggahan, berikanlah alasan yang memang benar, realistis dan tidak mengada-ngada, sebab acuan data yang diajukan adalah data sebelumnya,

4. Terakhir pelamar tinggal mencentang kolom merah dan menekan tombol “Akhiri Proses sanggah”.

Terkait pengumuman hasil Masa Sanggah ini akan dijawab oleh panitia seleksi dari rentang tanggal 4-13 Agustus 2021.

Akan tetapi untuk pengumuman finalnya akan diumumkan pada Minggu, 15 Agustus 2021, semoga kamu berhasil dan bisa lolos ke tahap selanjutnya.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Instagram @bkngoidofficial

Tags

Terkini

Terpopuler