Air Hangat Ternyata Banyak Manfaatnya Bagi Kesehatan, Simak Penjelasannya!

9 Desember 2021, 22:49 WIB
Ilustrasi minum air hangat /Ahmad asari/

INDRAMAYUHITS- Sebagian orang lebih suka air dingin dibandingkan air putih hangat, padahal air putih hangat memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.

Mungkin karena belum tau manfaat dari air hangat, untuk itu simak ulasan berikut.

Berikut manfaat meminum air putih hangat bagi kesehatan:

Baca Juga: Tim Nasional Indonesia Tekuk Kamboja Dengan Skor 4-2

1. Membantu menurunkan berat badan.

Meminum air hangat dapat mengaktifkan sistem kontrol tubuh. Saat tubuh dapat mengimbangi suhu dari air hangat, metabolisme akan ikut bekerja.

2. Mengeluarkan racun dalam tubuh.

Menurut Arthritis Foundation, meminum air minum dapat mengeluarkan racun yang dapat menyebabkan peradangan, dapat melumasi sendi dengan baik, dan mencegah asam urat.

3. Melancarkan sirkulasi darah.

Suatu studi ilmiah mengemukakan bahwa dengan minum air hangat pun dapat memperlancar sirkulasi darah.

Baca Juga: Mau Tau Karaktermu? Coba Lihat Gambar ini, Apa yang Pertama Kamu Lihat?

Selain melancarkan peredaran darah, mandi air hangat juga dapat membuat tidur menjadi nyenyak.

4. Bantu meredakan gejala akalasia
Peneliti mengemukakan bahwa dengan air hangat, makanan akan turun ke perut dengan nyaman. Jadi saat anda mengalami akalasiam, meminum air hangat bisa jadi sebuah solusi.***

Editor: Ahmad Asari

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler