Kewalahan Bendung Corona, Turki Geser Brasil dan India, Ini Rincian Update Covid-19 Dunia 1 Desember

- 1 Desember 2020, 13:24 WIB
Warga mengenakan masker di Istiklal jalanan dekat Taksim Square , Istambul Turki/Daily Sabah
Warga mengenakan masker di Istiklal jalanan dekat Taksim Square , Istambul Turki/Daily Sabah /

Angka ini didapatkan setelah terjadi penambahan kasus sebanyak 480.941 orang dalam 24 jam terakhir,

Untuk kasus kematian, bertambah sebanyak 8.121 orang sehingga total pasien meninggal dunia akibat Covid-19 menembus 1.473.286 orang.

Baca Juga: Kelanjutan Kasus Video Syur Mirip Gisel, Pakar Telematika: 74 Persen Kemiripannya, Itu Identik

43.942.153 orang di antaranya telah sembuh dan tersisa 18.147.095 pasien dalam perawatan di rumah sakit dan isolasi mandiri.

Amerika Serikat (AS) masih di peringkat pertama untuk penambahan kasus, yakni sebanyak 149.435 pasien baru.

Disusul Turki (+31.219), India (+30.664), Rusia (+26.338), dan Brasil (+21.138).

Baca Juga: Bagikan Potret Kebersamaan dengan Suami Barunya, Meggy Wulandari Ucap Syukur Jadi Istri Satu-satunya

Selanjutnya, ada Italia (+16.377), Jerman (+14.156), Iran (+13.321), Inggris (+12.330), dan Ukraina (+9.946).

Untuk pertama kalinya, Turki menempati peringkat kedua dalam penambahan kasus harian.

Hal ini disebabkan oleh anjloknya kasus baru di India, Brasil dan negara-negara Eropa. Walaupun Negeri Asia Kecil itu juga memang alami lonjakan kasus.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah