Kumpulan Doa Ketika Turun Hujan hingga Saat Ada Angin Ribut, Lengkap Bacaan Arab Latin dan Artinya

14 September 2021, 22:10 WIB
Simak inilah kumpulan doa saat hujan, saat mulai hingga reda dan jika ada angin ribut, lengkap bacaan latin dan arti. /Pixabay//juimagicman

PR INDRAMAYU - Doa ketika hujan ini bisa kamu amalkan ketika turun hujan. Lengkap bacaan arab latin beserta artinya.

Rasulullah Shallallau 'alaihi wa sallam seperti diriwayatkan dalam sejumlah hadists memberikan tuntutan doa-doa ketika turun hujan yang perlu diamalkan.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari buku karangan Syaikh Dr. Sa'id bin Ali bin Wahf al-Qahthaniinilah kumpulan doa ketikan turun hujan lengkap.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Jakarta Pusat 16 dan 18 September 2021, Menggunakan Jenis Pfizer untuk Umum

1. Doa Ketika Turun Hujan

اللَّهُمَّ صَيِّباً نَافِعاً

Allahumma shoyyiban nafi'an

Artinya: “Ya Allah! Turunkanlah hujan yang bermanfaat (untuk manusia, tanaman dan binatang)". (HR. Al-Bukhari dengan Fathul Bari 2/518).

Baca Juga: Link Nonton dan Prediksi Inter Milan vs Real Madrid Liga Champions UEFA 16 September 2021

2. Doa Saat Mendengar Petir

سُبْحَانَ الَّذِي يُسَبِّحُ الرَّعْدُ بِحَمْدِهِ وَالْمَلَائِكَةُ مِنْ خِيفَتِهِ

Subhaanalladzii yusabbihur ro'du bihamdihi wal malaaikatu min khiifatih.

Artinya: “Maha Suci Allah yang petir bertasbih dengan memuji-Nya, begitu juga para malaikat, karena takut kepada-Nya.”

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Kota Surakarta Dibuka Setiap Hari, Tersedia Kuota 200 Dosis per Hari

3. Doa Apabila Ada Angin Ribut

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا

Allahumma innii as'aluka khairahaa wa a'uudzubika min syarriha

Artinya: “Ya Allah! Sesungguhnya aku mohon kepada-Mu kebaikan angin ini, dan aku berlindung kepada-Mu dari kejelekannya.”

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيْهَا وَخَيْرَ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ، وَأَعُوْذُ بِكَ
مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا فِيْهَا وَشَرِّ مَا أُرْسِلْتَ بِهِ

Allahumma innii as'aluka khairahaa wa khaira maa fiiha wa khaira maa ursilat bihi wa a'uudzubika min syarrihaa wa syarri maa fiiha wa syarri maa ursilat bihi.

Baca Juga: Prediksi Inter Milan vs Real Madrid di Liga Champions UEFA 16 September 2021 Dilengkapi Head to Head

Artinya: “Ya Allah! Sesungguhnya aku mohon kepada-Mu kebaikan angin (ribut ini), kebaikan apa yang di dalamnya dan kebaikan tujuan angin dihembuskan. Aku berlindung kepadaMu dari kejahatan angin ini, kejahatan apa yang di dalamnya dan kejahatan tujuan angin dihembuskan.”

4. Doa Agar Hujan Berhenti

اللَّهُمَّ حَوَالَيْنَا ولَا عَلَيْنَا، اللَّهُمَّ علَى الآكَامِ والظِّرَابِ، وبُطُونِ الأوْدِيَةِ، ومَنَابِتِ الشَّجَرِ

Allahumma hawalayna wa la ‘alayna allahumma alal-akami wa az-zhirabi, wa buthunil-awdiyati wa manabiti as-syajari.

Artinya: “Ya Allah! Hujanilah di sekitar kami, jangan kepada kami. Ya, Allah! Berilah hujan ke daratan tinggi, beberapa anak bukit perut lembah dan beberapa tanah yang menumbuhkan pepohonan.”

Baca Juga: Prediksi Man City vs RB Leipzig di Liga Champions UEFA 16 September 2021, Lengkap Perkiraan Skor Akhir

5. Bacaan Setelah Hujan Turun

مُطِرْنَا بِفَضْلِ اللـهِ ورَحْمَتِهِ

Muthirnaa bifadhlillahi wa rahmatihi.

Artinya: “Kita diberi hujan karena karunia dan rahmat Allah.”

Itulah doa ketika hujan turun.***

Editor: Asytari Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler