Sambil Menanti Trailer Spiderman: No Way Home, Intip Suit Baru Spidey

- 16 Juli 2021, 12:01 WIB
Telah ada bocoran suit terbaru Spidery yang akan dipakai di film, penggemar Marvel masih menunggu trailer Spiderman: No Way Home.
Telah ada bocoran suit terbaru Spidery yang akan dipakai di film, penggemar Marvel masih menunggu trailer Spiderman: No Way Home. /IMDb

PR INDRAMAYU – Film Spiderman: No Way Home masih belum rilis trailer terbarunya, tetapi terlihat dari mainan yang dijual jika suit yang dipakai sepertinya terinspirasi dari Doctor Strange.

Seperti yang telah diketahui sebelumnya jika Doctor Strange akan muncul dalam film Spiderman: No Way Home.

Spiderman: No Way Home akan rilis di bioskop global pada 17 Desember 2021.

Baca Juga: Profil Fode Ballo-Toure, Rekrutan AC Milan dari AS Monaco Berkebangsaan Senegal

Penggemar hingga kini masih menunggu trailer perdana yang belum dirilis, tetapi bocoran suit yang akan dikenakan Peter Parker di filmnya telah beredar.

Bocoran suit tersebut salah satunya dari mainan Hot Toys.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari digitalspy.com, Hot Toys merilis mainan untuk sekuel Spiderman.

Baca Juga: Link Nonton Fear Street Part 3: 1666, Akhir Trilogi Film Horror Netflix

Tampak patung tersebut memperlihatkan Spiderman dalam kostum hitam dan emas baru dengan beberapa detail hiasan yang mengingatkan pada pakaian Doctor Strange.

Suit yang akan dikenakan Peter Parker di Spiderman: No Way Home.
Suit yang akan dikenakan Peter Parker di Spiderman: No Way Home.

Peter Parker juga terlihat mengenakan sarung tangan emas di lengan kirinya yang sepertinya bukan bagian dari teknologi Stark.

Manusia laba-laba itu tampaknya menembakkan sesuatu yang lebih dari sekadar jaring: sinar, tetapi kekuatan yang sangat mirip dengan Doctor Strange.

Baca Juga: 15 Fakta Nam Ji Hyun Pemeran Karakter Jung Jin The Witch’s Diner, Pernah Main Drama Bareng Ji Chang Wook

Spidey ini juga memiliki cincin sejenis di dadanya dengan ornamen sihir.

Setelah kematian Stark, kita tahu bahwa Peter Parker perlu mencari mentor baru, terutama sekarang setelah identitasnya terungkap di akhir Far From Home.

Sebelumnya juga telah beredar set LEGO baru yang diumumkan untuk film Spiderman: No Way Home.

Baca Juga: Jadwal Vaksin di Kabupaten Indramayu Hari Ini, 16 Juli 2021, Ada 39 Puskesmas yang Membuka Vaksinasi Gratis!

Pada LEGO tersebut, terlihat jika Peter dan kawan-kawannya mengunjungi Sanctum Sanctorium, yang merupakan markas Doctor Strange dan Wong.

Strange akan mengambil peran sebagai mentor untuk Peter dan membantunya mengembangkan suit baru.

Pertanyaan muncul di benak pecinta Marvel, apakah Spidey akan diajarkan sihir oleh Doctor Strange?

Spiderman: No Way Home akan dibintangi Tom Holland, Zendaya, Jacon Batalon, dan Benedict Cumberbatch.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: DigitalSpy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x