Kapan Jadwal Tayang Marvel What If Season 2? Berikut Penjelasan Kevin Feige dan Winderbaum

20 September 2021, 19:36 WIB
Berikut ini merupakan perkiraan jadwal tayang Marvel What If season 2. /Tangkapan layar YouTube Marvel Entertainment/

PR INDRAMAYU - Serial animasi Marvel What If season 2 telah banyak diperbincangkan oleh para penggemarnya.

Meskipun saat ini What If season 1 masih berlangsung, akan tetapi para penggemar sangat antusias menantikan kelanjutan season 2.

Lalu kapan jadwal tayang Marvel What If season 2? Berikut perkiraan tanggal rilisnya.

Baca Juga: Link Nonton Serial Netflix Sex Education Season 3 Sub Indo, Kembalinya Otis dan Maeve di Moordale

Sebelumnya, kita perlu mengetahui akankah Marvel melanjutkan serial animasi What If season 2?

Terkait kelanjutan dari What If season 2 ini, Kevin Feige selaku Presiden Marvel Studios telah mengungkapkannya.

“Itulah hal yang menyenangkan tentang memiliki series film “What If”, kita bisa mengeksplorasi pertanyaan dengan begitu saja," kata Feige, dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Screen Rant.

Dalam What If segala hal bisa terjadi, bahkan satu pilihan saja bisa mengubah alur cerita secara keseluruhan.

Baca Juga: Link Nonton What If Episode 6 Sub Indo, Tony Stark Buatkan Pakaian Seperti Iron Man untuk Killmonger?

Dia juga mengungkapkan bahwa, saat ini What If season 1 ini telah memasuki alur cerita dari MCU dan nantinya season 2 akan memasukan film dari fase keempat.

“Dan saya akan mengatakan sama seperti season 1 memasuki film dan alur cerita dari MCU yang telah Anda lihat hingga saat ini, Season 2 pasti akan memasukkan film dari phase keempat,” kata dia melanjutkan.

Lalu kapan What If Season 2 akan dirilis secara resmi?

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari menshealth, terkait hal tersebut, saat ini animasi membutuhkan waktu yang cukup lama untuk memproduksi kelanjutannya.

Baca Juga: SEDANG TAYANG What If Episode 6 Sub Indo di Disney+ Hotstar, Hadirkan Killmonger dan Tony Stark

Namun, Winderbaum mengonfirmasi dalam wawancara dengan Collider bahwa, timnya mendapatkan lampu hijau untuk melanjutkan What If season 2.

Diperkirakan What If season 2 akan memulai rilisnya pada awal tahun 2022, akan tetapi masih belum ada jawaban terkait tanggal pasti rilisnya kembali.

Winderbaum mengungkapkan bahwa mereka cukup yakin telah mendapatkan lampu hijau untuk season 2, disampaikan oleh dia bahwa season 2 memiliki kesempatan dirilis tahun depan.

Captain Carter juga akan kembali dalam What If season 2 nanti.

Baca Juga: Link Nonton What If Episode 6 Sub Indo, Pertemuan Killmonger dan Tony Stark

Hal ini diungkapkan oleh Winderbaum bahwa karakter Captain Carter akan kembali.

Karakter tersebut menurut dia sangat berhubungan dengan yang lainnya.

Serial animasi What If season 2 tentunya akan sangat ditunggu oleh para penggemar, apalagi dalam setiap episodenya selalu menampilkan hal-hal yang tidak terduga sebelumnya.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Screen Rant menshealth

Tags

Terkini

Terpopuler