Hari Ini 3 Bank Syariah Milik BUMN Bermerger, Presiden Jokowi Meresmikannya Jadi BSI

- 1 Februari 2021, 16:47 WIB
Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi. /Instagram.com/@jokowi

PR INDRAMAYU - Hari ini, Senin 1 Februari 2021, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bank Syariah Indonesia (BSI).

Sebagai informasi, Bank Syariah Indonesia merupakan gabungan usaha (merger) dari tiga Bank Syariah milik Badan Uasha Milik Negara (BUMN).

Ketiga Bank Syariah tersebut di antaranya BRI Syariah, BNI Syariah, dan Bank Mandiri Syariah.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Belum Reda, Ahli Epidemiologi Bicara Soal Virus Nipah: Ancaman Nyata

"Hari ini adalah hari yang bersejarah bagi perkembangan ekonomi syariah Indonesia," kata Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, sebagaimana dikutip dari Kanal YouTube Sekretariat Presiden pada 1 Februari 2021.

Sebagai negara dengan jumlah penduduk muslim terbesar di dunia, status tersebut dijadikan identitas global yang menjadi salah satu kebanggaan Indonesia.

"Maka, sudah sewajarnya Indonesia menjadi salah satu negara yang terdepan dalam hal perkembangan ekonomi syariah," katanya menambahkan.

Baca Juga: Hanya dengan Tarif Rp1, Yuk Cobain KRL Yogyakarta-Solo Mulai 1-7 Februari 2021

Terlebih ditunjang dengan pertumbuhan ekonomi syariah yang baik di Indonesia.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x